Marketing Gallery | Jl.G.Bawakaraeng | 0821 8847 8898

Keuntungan Investasi Gudang

Investasi gudang merupakan investasi yang sangat penting untuk manajemen sebuah perusahaan yang ingin selalu berkembang. Terutamaa untuk perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan pasti membutuhkan gudang untuk menyimpang stok barang baik yang baru impor atau akan didistribusikan ke konsumen. Oleh karena itu investasi gudang adah investasi prperty yang menarik untuk di coba karena potensi pasar yang semakin luas mengingat pertumbuhan ekonomi Indonesia semakin tinggi yang dipengaruhi oleh banyaknya perusahaan nasional atau multinasional yang menbutuhkan space untuk mengelola stok barang.

Bagi para investor pemula,investasi dalam bentuk gudang bukan merupakan sebuah hal yang terlintas dalam benak mereka. Kebanyakan investor pemula lebih memilih untuk berinvestasi pada rumah atau apartemen yang cenderung lebih fleksibel dalam hal penggunaan baik untuk penyewaan dan perihal jual belinya. Namun, bila digali lebih jauh, investasi properti gudang ternyata menawarkan cukup banyak keuntungan yang bisa dijadikan bahan pertimbangan untuk anda yang ingin berinvestasi. Keuntungan yang dimaksud berupa:
  • Biaya perawatan yang minimal
Biaya perawatan yang perlu dilakukan untuk sebuah gudang tidak sebanyak yang dibutuhkan untuk perawatan properti lain seperti rumah atau apartemen. Biaya yang dikeluarkan cenderung kecil namun sang investor bisa tetap menerima keuntungan dari biaya sewa yang mereka tawarkan kepada para penyewa.
  • Sebagai tempat penyimpanan dan logistik
Bagi anda yang berinvestasi dalam bentuk gudang untuk kebutuhan bisnis anda sendiri, maka anda bisa memanfaatkan gudang tersebut sebagai tempat penyimpanan barang dan juga sebagai pusat logistik. Sebagai tempat penyimpanan dan pusat logistik, gudang bisa dimanfaatkan untuk menyimpan barang perdagangan yang dibutuhkan dalam kegiatan bisnis.
Selain itu, gudang juga bisa dimanfaatkan untuk mengelola arus logistik dan siklus order kepada para konsumen.Segala proses yang berkaitan dengan siklus order bisa dipusatkan di gudang untuk meningkatkan efektifitas dan efesiensi pekerjaan..
  •  Sebagai konsolidasi distribusi
Selain sebagai pusat logistik dan penyimpanan, gudang juga bisa dimanfaatkan sebagai area konsolidasi distribusi barang. Proses distribusi ini meliputi sebagai tindakan mulai dari pemasukan atau penyuplaian barang dari produsen, proses pengepakan sebelum barang dikirimkan, pengaturan waktu yang lam pengiriman, pengaturan jumlah barang yang dikirimkan dan sebagai hal yang berkaitan dengan proses distribusi.
Pemanfaatan gudang sebagai tempat konsolidasi distribusi merupakan salah satu taktik yang bisa dimanfaatkan oleh para investor dalam menjaga kualitas mutu dan pengiriman barang yang ditawarkan kepada konsumen.
  •  Meningkatkan keefektifan dan efisiensi perusahaan
Tidak hanya sebagai tempat penyimpanan barang atau logistik namun ia juga akan memiliki manajemen sendiri. Dengan manajemen gudang yang independen tetapi tidak lepas dari manajemen pusat, maka penyaluran barang atau perdagangan bisa dilakukan dengan lebih efektif dan efisien. Setelah perusahaan melakukan pembelian dari supplier maka barang bisa langsung dimasukkan ke dalam gudang. Distributor bisa langsung datang ke gudang untuk mengambil barang dan disalurkan ke konsumen.
Dengan demikian perusahaan bisa optimal dal melakukan pelayanan terhadap konsumen atau penyalur barang tanpa harus berurusan dengan proses administrasi yang panjang dan membuang banyak waktu. Itulah mengapa investasi dalam bentuk gudang sangat menjanjikan baik bagi mereka yang mempergunakannya untuk keperluan bisnis pripadi atau untuk mereka yang ingin menyewakannya kepada pihak lain.
Untuk bisa mendapatkan keuntungan ini, pemilihan gudang itu sendiri perlu menjadi bahan perhatian tersendiri. Bangunan gudang yang berlokasikan di daerah strategis serta memiliki kualitas yang dijamin oleh pihak developer merupakan sebuah bentuk investasi yang tepat. Hal seperti inilah yang ditawarkan oleh Cluster green park di daerah Makassar, Sulawesi Selatan. Properti ini merupakan pergudangan exclusive dan pergudangan expedisi yang menawarkan berbagai fitur dan keuntungan.